AQLNews.id, Bogor – Aktivis sosial Dewi Rahmawati yang selama ini berjuang untuk kesetaraan gender serta perlindungan perempuan dan anak, mantap maju dalam pencalonan legislatif di Kota Bogor.
Wanita cantik tersebut mencalonkan diri dari PDI Perjuangan pada Daerah Pemilihan Tanah Sareal, Kota Bogor. Dewi sendiri selama ini aktif dalam Posko Perjuangan Rakyat ( Pospera), sebuah organisasi relawan yang secara konsisten bekerja untuk rakyat.
Pospera juga dikenal mampu mengerakkan massa dan memenangkan Joko Widodo menuju kursi Presiden RI periode 2014-2019 pada saat itu.
Menurut Dewi, dirinya yang selama ini berjuang untuk hak-hak perempuan serta perlindungan anak tersebut, mencoba untuk berjuang dari dalam yang dinilainya akan lebih memudahkan apa yang selama ini dirinya yakini.
“Selama ini kan kami terus mencoba dari luar apa yang kita yakini sebagai perjuangan untuk perempuan dan anak serta masyarakat banyak. Kami coba ambil bagian dari dalam sehingga akan lebih konkrit,” kata Dewi ditemui seusai menghadiri seminar sosialisasi pemahaman hak perempuan serta pencegahan TPPO di Kota Bogor, Kamis (20/7/2023).
Dewi juga dikenal ikut mengkritisi saat akan adanya wacana pengurangan representasi perempuan di legislatif dari 30 persen dan tetap mempertahankannya.
Sehingga ia menilai dengan tetap mempertahankan keterwakilan perempuan, akan memberikan keseimbangan dalam mewarnai perumusan kebijakan dan peraturan perundang-undangan, penganggaran, dan pengawasan yang akan lebih berpihak pada kepentingan kesejahteraan perempuan dan anak.
“Mohon doanya ya, kita akan berjuang sama-sama untuk lebih baik lagi,” singkatnya.
Editor : Edwin S